Heboh Pejabat Hedon, Wako Prabumulih: Dak Katek yang Nak Dipamerkan

Heboh Pejabat Hedon, Wako Prabumulih: Dak Katek yang Nak Dipamerkan

Walikota Prabumulih, H Ridho Yahya--

PRABUMULIH, PRABUMULIHPOS.CO.ID - Akhir-akhir ini gaya hidup pejabat Indonesia, baik pegawai ASN maupun BUMN yang mewah atau hedon menjadi sorotan netizen.

BACA JUGA:Sejumlah Guru Diangkat Jadi Kepala Sekolah, Ini Nama-namanya, Ada yang Sudah Menunggu Lama

Sorotan gaya hidup mewah juga kini sudah merambah di wilayah Sumatera Selatan, salah satunya eks Kadin PUPR Empat Lawang Ismail Hakim.

Terbaru istri Bupati Empat Lawang Happy Safriyani yang diduga ke Luar Negeri turut "dikuliti" netizen. Diketahui istri Bupati Empat Lawang Joncik ini merupakan Kepala Dinas Kesehatan Empat Lawang.

BACA JUGA:Wawako Prabumulih Imbau Masyarakat Rayakan Lebaran dengan Sederhana, Jangan Sampai Berhutang

Nah, lalu bagaiamana dengan ASN di Kota Prabumulih? Diminta tanggapan terkait gaya hedon pejabat dan pegawai yang tengah menjadi sorotan.

Wali Kota Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM menuturkan, tak ada yang perlu dipamerkan oleh ASN Kota Prabumulih.

"Ku raso dak katek yang nak dipamerkan, di Prabumulih hidup sederhana semua pegawai," tuturnya mengatakan paling ada pegawai yang beli barang KW.

BACA JUGA:Wako, Wawako dan Sekda Kota Prabumulih Gelar Open House, Disini Lokasinya

Wakil Walikota Prabumulih H Andriansyah Fikri SH, diminta tanggapan mengungkapkan bila pegawai merupakan publik figur dan harus memberikan contoh bagi masyarakat.

"Jadi dak usahlah kita nak mamer mamerkan waluapun itu hasil dia secara pribadi dari kebun atau kekayaan dia," tuturnya.

BACA JUGA:H -1 Libur Cuti Lebaran Wako Prabumulih Lantik Pejabat, Tak Klop dengan Kepala Dinas Digeser

Pejabat atau ASN ungkap dia harus bisa menempatkan, dan merasakan situasi dan kondisi dimasyarakat.

"Disaat masyarakat masih banyak kelaparan kita pamer pamer di luar negeri, pamer foto, mobil rubitol. Nah itu yang harus kita tempatkan diri, harus bisa merasakan apa yang dirasakan masyarakat," jelasnya menambah roda selalu berputar dan tak selamanya selalu berada di atas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: