Bersihkan Sampah Karnaval di Prabumulih, Perkim Turunkan 140 Petugas

Bersihkan Sampah Karnaval di Prabumulih, Perkim Turunkan 140 Petugas

Bersihkan Sampah Karnaval, Perkim Turunkan 140 Petugas--Foto:Erna/prabupos

Bersihkan Sampah Karnaval di Prabumulih, Perkim Turunkan 140 Petugas

 
PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia Ke 78, kota Prabumulih kembali menggelar Karnaval yang dipusatkan dari start Pertamina hingga finish di Prabujaya, pada Selasa, 22 Agustus 2023. 
 
Dari pantauan  di lapangan, kegiatan Karnaval disambut meriah oleh masyarakat kota Prabumulih hingga luar kota yang turut menyaksikan Pawai Karnaval tersebut.
 
 
 
Kendati demikian, Karnaval juga di sambut meriah oleh sampah-sampah yang kian berserakan di sepanjang jalan Sudirman hingga Taman Kota Prabujaya.
 
Hal tersebut diduga kurangnya penanganan masalah kebersihan terhadap lingkungan.
 
Sampah yang berserakan menyebabkan keresahan bagi penonton yang menyaksikan bahkan mengganggu kegiatan peserta Karnaval.
 
"Sampah tak henti-hentinya menjadi masalah terbesar ketika menggelar suatu acara atau kegiatan. kalau saya lihat dari mulai gerak jalan beberapa Minggu yang lalu sepertinya sampah terus berserakan di jalan,"ujar Sudar, Warga Gunung Ibul Prabumulih.
 
 
 
Dia juga menambahkan, menurutnya perlu kesadaran dari diri masing-masing agar lingkungan sekitar tetap bersih dan peserta maupun penonton tetap kondusif.
 
"Harusnya masyarakat baik peserta maupun penonton memiliki kesadaran sendiri bahwasannya membuang sampah tidak boleh dilakukan di sembarang tempat. Dapat mengganggu kenyamanan acara ini, kalau begini jadinya kan tidak nyaman,"tuturnya lagi.
 
 
 
Sementara itu, untuk membersihka sampah hasil karnaval pihak kebersihan di diterjunkan.
 
Muslim SH selaku Kabid Penyehatan Lingkungan mengungkapkan pihaknya menerjunkan 140 petugas kebersihan.
 
"Disebar didelapan titik, yang disebar di masing - masing rute yang sudah ditentukan. Begitu karnaval selesai langsung kita bersihkan," tukasnya mengatakan sebanyak 11 truk diturunkan.
 
 
 
Dari pantauan, hingga magrib peserta barisan gerak jalan masih dari peserta pelajar.  Sementara peserta karnaval kendaraan hias sampai pukul 20.30 WIB masih berlangsung.(*)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: