Layanan BPJS Keliling di Kantor BPS Kota Prabumulih Disambut Positif oleh Masyarakat

Layanan BPJS Keliling di Kantor BPS Kota Prabumulih Disambut Positif oleh Masyarakat

Layangan BPJS Keliling Disambut Positif oleh Masyarakat--Foto:prabupos

Layanan BPJS Keliling di Kantor BPS Kota Prabumulih Disambut Positif oleh Masyarakat

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID – BPJS Kesehatan sebagai penyelenggara program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) terus berupaya memberikan pelayanan yang optimal kepada seluruh peserta JKN. 

Salah satu upaya yang dilakukan BPJS Kesehatan adalah menghadirkan layanan BPJS Keliling dengan datang langsung ke lokasi strategis pelayanan publik. 

Kali ini, BPJS Kantor Cabang Prabumulih melakukan layanan BPJS Keliling ke Kantor Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Prabumulih. Upaya ini dilakukan agar peserta JKN maupun masyarakat setempat dapat memperoleh layanan administrasi maupun informasi terkait program JKN tanpa harus hadir ke kantor BPJS Kesehatan.

BACA JUGA:Tingkatkan Engagement, BPJS Kesehatan Koordinasi 3 Lembaga Penjamin Kecelakaan

Reza Pranata (34), salah seorang peserta JKN yang merasa terbantu dengan adanya kegiatan BPJS keliling.

Menurutnya, warga tidak perlu jauh-jauh datang ke kantor BPJS Kesehatan untuk mengurus administrasi kepesertaan JKN miliknya.

“Saya sudah terdaftar menjadi peserta JKN segmen peserta Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU), karena ada layanan BPJS keliling ini saya tertarik untuk melakukan pengecekan status kepesertaan saya. Alhamdulillah status kepesertaannya masih aktif. 

Sebelumnya kami memang ingin melakukan pengecekan status kepesertaan di kantor BPJS Kesehatan, namun masih belum ada waktu untuk datang karena lokasinya yang cukup jauh.

BACA JUGA:BPJS Kesehatan Prabumulih Bentuk Tim Pencegahan Kecurangan Bersama Dinkes dan Organisasi Profesi

Alhamdulillah dengan adanya BPJS Keliling ini kami tidak perlu repot-repot datang ke kantor BPJS Kesehatan” ucapnya.

Tak hanya itu, untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan administrasi terhadap masyarakat, layanan BPJS Keliling juga menawarkan penggunaan Aplikasi Mobile JKN untuk mengakses informasi maupun pelayanan administrasi dengan cukup menggunakan handphone saja. 

“Selain dapat mengurus administrasi, kami juga mendapatkan informasi terkait penggunaan Aplikasi Mobile JKN.

Ternyata, sangat mudah hanya dengan menggunakan handphone kami dapat mengakses berbagai layanan administrasi maupun informasi yang kami butuhkan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: