BPJS Kesehatan Prabumulih Bentuk Tim Pencegahan Kecurangan Bersama Dinkes dan Organisasi Profesi

BPJS Kesehatan Prabumulih Bentuk Tim Pencegahan Kecurangan Bersama Dinkes dan Organisasi Profesi

BPJS Kesehatan Prabumulih Bentuk Tim Pencegahan Kecurangan Bersama Dinkes dan Organisasi Profesi--

BPJS Kesehatan Prabumulih Bentuk Tim Pencegahan Kecurangan Bersama Dinkes dan Organisasi Profesi

 

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID – Berdasarkan Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2011, BPJS Kesehatan sebagai penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan di Indonesia terus menerus melakukan upaya pencegahan terjadinya kecurangan (fraud) yang dapat menimbulkan kerugian bagi dana jaminan sosial kesehatan.

Kerugian tersebut perlu dicegah dengan kebijakan agar dalam pelaksanaan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dapat berjalan dengan efektif dan efisien. 

Kamis, 31 Agustus 2023 BPJS Kesehatan telah melakukan koordinasi dengan Tim Pencegahan Kecurangan Jaminan Kesehatan Nasional (PK JKN) Kota Prabumulih.

BACA JUGA:Dengan BPJS Keliling, Urusan JKN Semakin Cepat dan Mudah

BACA JUGA:Kunjungi Desa Muara Sungai, Komisi IX DPR RI dan BPJS Kesehatan Sosialisasikan Program JKN

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala BPJS Kesehatan Cabang Prabumulih, Dinas Kesehatan Kota Prabumulih, Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kota Prabumulih, Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Kota Prabumulihh, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Prabumulih, dan Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kota Prabumulih.

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi terkait Pencegahan Kecurangan Jaminan Kesehatan Nasional.

“Kecurangan dalam Program JKN merupakan suatu tindakan yang tidak sesuai dan dilakukan dengan sengaja, tujuannya untuk mendapatkan keuntungan dari Program JKN.

Tentu hal ini akan mempengaruhi mutu dari layanan kesehatan itu sendiri dan kita harapkan tidak terjadi di Kota Prabumulih ini,” ungkap Hesti Widyaningsih selaku Kepala Dinas Kesehatan Kota Prabumulih.

BACA JUGA:Liburan Puas dengan Pelayanan BPJS Kesehatan

BACA JUGA:Layanan MCS Mudahkan Masyarakat yang Tak Sempat ke Kantor BPJS Kesehatan

Hesti mengingatkan bahwa hal tersebut menjadi tugas bersama untuk menjaga mutu pelayanan kesehatan yang baik, maka dari itu diperlukan sinergitas dan kolaborasi seluruh stakeholder.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: