MANTAP, Wartawan Prabumulih Pos Juara Lomba Jurnalistik Polres Prabumulih

MANTAP, Wartawan Prabumulih Pos Juara Lomba Jurnalistik Polres Prabumulih

MANTAP, Wartawan Prabumulih Pos Juara Lomba Jurnalistik Polres Prabumulih --

MANTAP, Wartawan Prabumulih Pos Juara Lomba Jurnalistik Polres Prabumulih 

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Kota Prabumulih, umumkan nama pemenang Lomba karya tulis jurnalistik dalam rangka perayaan jadi jadi Humas Polri ke 72 tahun di Kota Prabumulih, bertepatan dengan peringatan hari sumpah pemuda, yang jatuh pada Sabtu 28 Oktober 2023.

Pelaksanaan kegiatan dilangsungkan di Mapolsek Prabumulih Timur, sekaligus Coffe morning bersama rekan rekan wartawan yang bekerja di Kota Prabumulih.

Dalam sambutannya Kapolres Kota Prabumulih, AKBP Witdiardi SIK MH menyampaikan rasa terima kasih kepada para rekan-rekan wartawan yang bekerja di lingkungan Kota Prabumulih. 

BACA JUGA:Eka Patriani Wartawan Prabumulih Pos Juara 1 Lomba Karya Tulis Jurnalistik

Yang telah menjadi mitra humas Polres dalam menyampaikan informasi yang edukatif, Aktual, faktual dan berimbang.

"Dalam kesempatan kompetisi tahun ini setidaknya ada sebanyak 20 karya tulis yang kita terima. Dari hasil keputusan dewan juri, sudah ditentukan nama pemenang. Selamat kepada para pemenang, semoga tetap menjadi mitra yang baik. Mengharap terjaganya pemberitaan yang informasi, edukatif, faktual dan berimbang," pesannya.

Sementara Ketua tim juri lomba karya tulis jurnalistik dalam rangka menyemarakkan Hari Jadi Humas Polri ke 72 tahun, Annada Nasyaya SIP MSi, yang merupakan dosen di Fakultas Fisip universitas Sriwijaya (UNSRI), 

BACA JUGA:Ini Seruan Wartawan Pendidikan Alumni FJP GWPP

Mengatakan bahwa beberapa kriteria penilaian dalam lomba karya tulis ini, diantaranya adalah objektivitas, berita yang berimbang, bahasa penulisan yang sesuai dengan Kode etik jurnalistik, berita yang lengkap, detail dan mendalam. 

"Originalitas tulisan juga menjadi salah satu kriteria terpenting dalam pemikiran karya tulis jurnalistik. Juga Nara sumber yang harus lebih dari 2. Karna kita bukan menulis profil yah, jadi harus berita yang objektivitasnya jelas, pembahasan yang mendalam dengan tata bahasa yang baik," jelasnya usai mengumumkan nama pemenang lomba tahun ini.

Diketahui enam nama pemenang Lomba karya tulis jurnalistik dalam rangka menyemarakkan Hari Jadi Humas Polri ke 72 tahun ini, yang dilaksanakan oleh Humas Polres Prabumulih, Wartawan media ini, atas nama Eka Patriani dengan judul karya tulis Polisi Hadir di Masyarakat, ciptakan Kamtibmas Kota Prabumulih Kondusif, berhasil meraih juara 3.(*)

BACA JUGA:Wartawan Alumni FJP GWPP Harus Ingatkan Kontestan Pemilu 2024, Mengarus Utamakan Pendidikan

Berikut nama pemenang Lomba Humas Polres Prabumulih

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: