Toleransi Tinggi, Sekolah Angelly Prabumulih Isi Bulan Ramadhan dengan Berbagi

Toleransi Tinggi, Sekolah Angelly Prabumulih Isi Bulan Ramadhan dengan Berbagi

Toleransi Tinggi, Sekolah Angelly Prabumulih Isi Bulan Ramadhan dengan Berbagi --Foto:ist

Toleransi Tinggi, Sekolah Angelly Prabumulih Isi Bulan Ramadhan dengan Berbagi 

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Bulan Suci Ramadhan dijadikan momen untuk berbagi oleh sejumlah masyarakat.

Tak hanya dilakukan Umat Muslim saja, sejumlah warga non Muslim pun tak mau ketinggalan untuk saling berbagi. 

Salah satunya dilakukan oleh Sekolah Dasar (SD) dan TK Angelly Prabumulih dengan membagikan ratusan sembako untuk warga sekitar dan Panti Asuhan.

Kepala Sekolah Angelly, Anita W. Silaban, S Pd mengatakan kegiatan bagi-bagikan sembako tersebut rutin digelar pihaknya setiap tahun untuk membantu sesama. "Kegiatan ini sudah tahun ke 3," ujarnya.

BACA JUGA:Lomba Fashion Show, Siswa SDN 39 Prabumulih Lenggak Lenggok bak Model Profesional

Adapun paket-paket sembako tersebut, kata Anita sebagian dibagikan untuk Yayasan Panti Asuhan Wahdini Prabumulih dan sebagian lagi dibagikan kepada warga sekitar yang membutuhkan.

"Jumlah paket sembako yang kita bagikan kurang lebih ada 250 paket," ungkapnya.

Anita menjelaskan paket-paket sembako tersebut merupakan hasil dari uang sumbangan sukarela siswa-siswi Angelly Prabumulih.

"Kemudian uang tersebut kita belikan paket sembako dan dibagikan di Sekolah," jelasnya.

BACA JUGA:Catat! Ini Jadwal Libur Sekolah SMA SMK di Kota Prabumulih

Lebih lanjut Anita menyampaikan dengan kegiatan bagi-bagi sembako tersebut bertujuan untuk membentuk karakter para siswa-siswi tentang rasa kepedulian dan indahnya saling berbagi antar sesama umat. 

"Dan juga disini kami selaku guru mengajarkan kepada anak-anak sikap toleransi antar umat beragama," terangnya. 

Anita berharap dengan pembagian sembako tersebut dapat sedikit membantu meringankan beban masyarakat ditengah mahalnya harga bahan pokok di bulan puasa ini.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: