Suhu Politik Kota Nanas Kian Panas, Pilkada 2024 Berpeluang Tiga Pasangan Calon
Suhu Politik Kota Nanas Kian Panas, Pilkada 2024 Berpeluang Tiga Pasangan Calon--ist
Kendati belum deklarasi dan belum ada pernyataan resmi, namun pasangan ini berpotensi maju sebagai bakal calon wako Wawako Prabumulih.
Apalagi bermodalkan enam kursi bahkan lebih sebagai partai pengusung, PDIP - Golkar sudah bisa berlayar.
Sementara itu, informasinya mantan Wakil Walikota dua periode itu, mengadakan rapat relawan H Andriansyah Fikri SH (IFEK) For Prabumulih 1 yang diadakan di kediamannya yang beralamat di jalan lintas Gunung Kemala, Kelurahan Patih Galung, Kecamatan Prabumulih Barat, Kota Prabumulih, Kamis 4 Juli 2024.
Rapat akbar tersebut, sekaligus mengukuhkan Ketua dan KSB Tim relawan Kota Prabumulih untuk Pemenangan H Andriansyah Fikri SH untuk Pilkada Walikota dan Wakil Walikota Kota Prabumulih.
BACA JUGA:2024 Gedung KPU Prabumulih Bakal Dibangun, Prioritas Gudang Penyimpanan Logistik
BACA JUGA:Demokrat 'Rebut' Kursi Ketua DPRD Prabumulih Periode 2024 - 2029, Gerindra - PDIP Unsur Pimpinan?
Kepada wartawan yang ada di acara, Fikri mengatakan bahwa kegiatan tersebut diadakan untuk mengukuhkan ketua dan Tim KSB relawan Pemenangan Kota dan Keluarga supaya bisa mengajak masyarakat Kota Prabumulih untuk melanjutkan visi-misi membangun kota Prabumulih menjadi lebih baik dan lebih berkualitas kedepannya.
Ditanya wakil untuk berpasangan di ajang Pilkada Kota Prabumulih ? Politisi PDI-P itu tak menapik, bahwa PDI-P masih sama seperti tahun-tahun politik sebelumnya, yakni berpasangan dengan Golkar.
“Partai PDI Perjuangan masih berpasangan dengan Golkar tetapi kita yang sekarang ini mencalonkan sebagai Walikota Prabumulih” katanya belum menyebutkan siapa calon pasangannya dari Golkar.
Dia pun berharap, bisa menang dan melanjutkan visi-misi yang dulu sempat tertunda karena covid-19. "Kita juga tak hanya mengutamakan KIS (Kartu Indonesia Sehat), melainkan juga memikirkan keluarga yang menunggu disaat keluarganya sakit.
BACA JUGA:Hari Pertama Buka, 4 Bacalon Ambil Formulir Pendaftaran Kepala Daerah di Partai Golkar Prabumulih
BACA JUGA:Buka Pendaftaran Bacalon Pilkada 2024, Demokrat Prabumulih Minta Bacalon Lampirkan Hasil Survei
“Karena biaya keluarga yang menunggu disaat keluarganya sakit itu sangat besar dan bagian rencana visi-misi kami adalah membuat rumah singgah untuk masyarakat kota Prabumulih yang ikut menuggu keluarga yang sakit, dilengkapi dengan fasilitas serta disediakan pegawai untuk membantu warga tersebut” jelasnya.
Selain itu, pihaknya juga akan menambah kualitas serta mengutamakan pembagunan untuk yang lebih membutuhkan sampai tuntas.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: