Meriahkan HUT RI ke-79, Ratusan Pelajar Hingga Umum Gerak Jalan Indah di Kecamatan Semende Darat Laut

Meriahkan HUT RI ke-79, Ratusan Pelajar Hingga Umum Gerak Jalan Indah di Kecamatan Semende Darat Laut

Meriahkan HUT RI ke-79, Ratusan Pelajar Hingga Umum Gerak Jalan Indah di Kecamatan Semende Darat Laut--Foto: Erna Prabupos

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-79, ratusan pelajar hingga umum gelar jalan indah di Desa Pulau Panggung Kecamatan Semende Darat Laut, Kab. Muara Enim, pada Kamis, 15 Agustus 2024.

Lomba Gerak Jalan di ikuti oleh peserta mulai dari tingkat Paud, TK, SD/MI, SMP/MTs, SMA, dan SMK serta Umum.

Lomba ini dihadiri langsung oleh Bapak Camat Semende Darat Laut, Danramil, Kapolsek, Para Kepala Desa, dan Tokoh Masyarakat serta Tokoh adat Kecamatan Semende Darat Laut serta Tamu Undangan lainnya.

Menurut penuturan Suhendra selaku Pendidik di salah satu SDN Semende Darat Laut mengatakan, kegiatan ini berlangsung sangat meriah lebih dari seribu peserta gerak jalan.

BACA JUGA:10 Wilayah Sumsel Menguasai Produksi Minyak dan Gas, Prabumulih Urutan Berapa?

BACA JUGA:Pernah Dengar? Ini 4 Tradisi Sumatera Selatan yang Patut Kamu Ketahui

"Kalau pesertanya ngirim semua, kemungkinan lebih dari seribu karena 10 TK, 18 SD,1 MI, 6 SMP, 1 SMA, 1 SMK,"ujar Riki.

Suhendra menambahkan, bahwa kegiatan ini tak hanya di ikuti oleh pelajar saja namun juga dari umum.

"Ada juga perwakilan dari PKK Desa, Perwakilan dari Puskesmas Kecamatan, dan Perwakilan RSUD Semende , terus Perwakilan Guru,"sambungnya.

Menariknya dari lomba ini indah ini, peserta gerak jalan menggunakan aksesoris maupun pernah pernik yang unik.

BACA JUGA:Sumur Migas Tak Aktif Milik Pertamina Bocor, Timbulkan Bau Gas Menyengat Warga Curup Pali Sesak Nafas

BACA JUGA:Ada Nama Adik Herman Deru, Inilah 6 Caleg Duduki Kursi DPRD Provinsi Sumsel Dapil 4 OKUT

"Para peserta gerak jalan menggunakan pakaian dan aksesoris yang menarik, semua peserta mengikuti kegiatan ini dengan penuh semangat dan antusias,"tukasnya.

Suhendra mengatakan bahwa tak hanya peserta saja yang antusias, namun penonton juga semangat untuk menyaksikan gerak jalan indah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: