Staf Ahli Walikota Prabumulih Terlibat Kecelakaan Usai Lebaran, Begini Kronologinya

Staf Ahli Walikota Prabumulih Terlibat Kecelakaan Usai Lebaran, Begini Kronologinya--Foto: Prabupos
PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID – Staf ahli Walikota Prabumulih yang bertugas di bidang politik dan HAM, Mulyadi Karomah, mengalami kecelakaan pada hari pertama kerja setelah libur Lebaran Idul Fitri 1446.
Kecelakaan terjadi pada Selasa, 8 April 2025, sekitar pukul 14.00 WIB di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Sindur, Kecamatan Cambai, Kota Prabumulih, Sumatra Selatan.
Insiden ini melibatkan mobil Toyota Innova berpelat merah BG 14 CZ yang dikendarai oleh Mulyadi Karomah, truk pengangkut tabung oksigen dengan nomor BG 8443 CI, serta mobil Toyota Fortuner bernomor F 1059 RN yang dikemudikan oleh Hj Mustika Rena.
Dari informasi yang dihimpun, kecelakaan terjadi saat Mulyadi mengemudikan mobil Innova dari arah Pasar Prabumulih menuju kantor Pemkot Prabumulih atau ke arah Palembang. Menurut saksi di lokasi, penyebab pasti kecelakaan belum diketahui, namun mobil Innova tiba-tiba bertabrakan dengan truk yang datang dari arah Palembang menuju Prabumulih.
BACA JUGA:Stadion Talang Jimar Prabumulih Akan Menjadi Pusat Olahraga Modern dan Inklusif
BACA JUGA:Adi Aldon Resmi Pimpin PDAM Tirta Prabujaya, Fokus Tingkatkan Kualitas Layanan
Benturan keras membuat Mulyadi kehilangan kendali, sehingga mobil Innova tergeser dan menabrak Toyota Fortuner yang sedang melaju dari arah Palembang. Meskipun tidak ada korban jiwa, seorang anak laki-laki yang menjadi penumpang truk, yang diperkirakan berusia sekitar 8 tahun, mengalami luka di kaki dan diduga trauma akibat kejadian tersebut.
Mobil dinas yang dikendarai Mulyadi mengalami kerusakan serius pada bagian bodi samping kanan serta bemper depan dan belakang. Sementara itu, truk yang terlibat mengalami kerusakan pada bagian depan kanan dan as roda belakang yang patah. Mobil Fortuner yang dikemudikan oleh Hj Mustika Rena juga mengalami kerusakan pada bagian kap depan sebelah kiri.
Setelah kejadian, petugas kepolisian segera tiba untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengevakuasi korban ke rumah sakit terdekat. Kendaraan yang rusak juga dipindahkan dari lokasi kecelakaan.
Mulyadi mengungkapkan dalam wawancara dengan media bahwa ia sempat mengalami gangguan penglihatan sebelum kecelakaan terjadi. “Penglihatan saya tiba-tiba gelap,” ujarnya.
BACA JUGA:Adi Aldon Resmi Pimpin PDAM Tirta Prabujaya, Fokus Tingkatkan Kualitas Layanan
BACA JUGA:Rapat Koordinasi Pemkot Prabumulih, Jaga Stok LPG 3 kg Agar Tidak Langka Saat Ramadhan
Sementara itu, Hj Mustika Rena yang berada di dalam Fortuner bersama rekannya menjelaskan kejadian tersebut. “Pengemudi Innova menabrak truk, dan kami berada di belakang truk,” jelasnya.
Setelah kejadian, Mulyadi dan anak yang menjadi penumpang truk dilarikan ke RSUD Kota Prabumulih. Putra Mulyadi menyatakan, “Ayah langsung dibawa ke rumah sakit setelah kejadian, beliau baru saja selesai dari jam istirahat dan hendak kembali ke kantor Pemkot.”
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: