Tingkatkan Keimanan di Bulan Puasa, SDN 34 Prabumulih Gelar Sholat Dhuha Berjamaah
PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Tingkatkan keimanan dan ketaqwaan di Bulan Suci Ramadhan.
Siswa Sekolah Dasar (SD) Negeri 34 Prabumulih gelar Sholat Dhuha berjamaah, Sabtu 23 Maret 2024.
Sholat Dhuha berjamaah digelar setiap hari selama Bulan Suci Ramadhan sebelum melaksanakan kegiatan belajar mengajar di dalam kelas.
"Kalau hari biasa itu hanya kelas 6 saja, di Bulan Suci Ramadhan ini seluruh siswa," ujar Kepala SD Negeri 34 Prabumulih, Zaleha M Pd melalui Guru Pembina Agama, Ana Suryani.
BACA JUGA:Ciptakan SDM yang Kreatif, SMP Negeri 11 Prabumulih Gelar Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa
Untuk pelaksanaan Sholat Dhuha sendiri, kata Ana begitu ia disapa, dilakukan dengan sistem shift.
Dalam sehari terdapat 1 kelas rendah dan 1 kelas tinggi yang melaksanakan sholat.
Dimana para siswa yang mendapat giliran Sholat Dhua disuruh untuk membawa perlengkapan Sholat dari rumah seperti mukena dan peci.
--Tingkatkan Keimanan di Bulan Puasa, SDN 34 Prabumulih Gelar Sholat Dhuha Berjamaah
"Misal ada siswa yang lupa bawa kita sudah siapkan di sekolah. Khusus hari Jumat Sholat Dhuha diadakan di lapangan dengan diikuti seluruh kelas dan para Guru," ungkapnya didampingi Guru PAI lainnya, Lia Anjarsari dan Maya Dwi Jayanti.
Dengan adanya kegiatan tersebut, kata Ana, diharapkan para siswa dapat terbiasa melaksanakan amalan-amalan Sunnah sebagaimana yang telah diajarkan oleh Rasulullah SAW.
"Dan juga diharapkan para siswa lebih giat dalam mengerjakan ibadah dan beramal sholih," terangnya.
Selain Sholat Dhuha berjamaah di Musholah, lanjut Ana, para siswa juga melakukan Murojaah Al Quran surat-surat pendek bersama dikelas masing masing.