Unik, Upacara HSN Gunakan Atasan Putih, Sarung dan Peci

Unik, Upacara HSN Gunakan Atasan Putih, Sarung dan Peci

Suasana Pelaksanaan Upacara peringatan Hari Santri Nasional. Foto; ist--

PRABUMULIH, PRABUMULIHPOS.CO.ID - Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) tahun ini berdasarkan Surat Edaran Kemenag Nomor 27 Tahun 2022 tanggal 10 Oktober 2022, tentang upacara bendera peringatan Hari Santri Nasional dilaksanakan secara serentak pada tanggal 22 Oktober 2022. Tema yang diusung pada peringatan HSN kali ini adalah berdaya menjaga martabat kemanusiaan.
 
Bukan hanya himbauan pelaksanaan peringatan hari santri serentak, namun dalam Surat Edaran tersebut juga ada ketentuan pakaian yang dikenakan oleh peserta upacara HSN. Dalam ketentuan upacara Hari Santri, pakaian yang dikenakan oleh peserta laki-laki atasan putih bawahan sarung dan berpeci. Bagi perempuan atasan putih bawahan menyesuaikan. Laki-laki dan perempuan semua bersandal. 
 
"Karna itulah kami hari ini menggunakan pakaian sesuai yang tertuang dalam surat dari Kementerian Agama," ujar kepala Kantor Kementerian Agama Kota Prabumulih, Drs H Yeri Taswin MPdI, usai mengadakan upacara HSN tahun 2022, di halaman Pondok pesantren Darussalam Kota Prabumulih.
 
Dalam kesempatan ini, Yeri juga mengatakan, maksud tema berdaya menjaga martabat kemanusiaan adalah santri dalam kesejarahannya selalu terlibat dalam setiap fase perjalanan Indonesia. Sesuai dengan penggalan kalimat teks sambutan Menteri Agama RI yang dibacakannya.
 
 "Santri memiliki perjuangan dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia sehingga dicetuskannya “Resolusi Jihad” pada tanggal 10 November 1945, yang dikenal dengan Hari Pahlawan. Sebagai bentuk menjaga martabat kemanusiaan Presiden RI Joko Widodo menetapkan pada tanggal 22 Oktober sebagai Hari Santri Nasional (HSN) sejak 22 Oktober 2015," tandasnya.
 
Diketahui pelaksanaan HSN di ikuti oleh para pengurus pondok pesantren yang ada di Kota Prabumulih, juga diikuti oleh para santri yang bersuka ria mengikuti rangkaian HSN 2022.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: