Ngaku Pegawai Bank dan Bisa Cairkan Bantuan UMKM, Perempuan Ini Ternyata Penipu

Ngaku Pegawai Bank dan Bisa Cairkan Bantuan UMKM, Perempuan Ini Ternyata Penipu

Tersangka dugaan penipuan dengan modus bantuan UMKM (kiri) saat diamankan di Polres Lubuklinggau--

LUBUKLINGGAU, PRABUMULIHPOS.CO.ID - Tim Macan Polres Lubuk Linggau meringkus seorang perempuan yang mengaku pegawai Bank Central Asia (BCA), Senin 1 Mei 2023 malam.

BACA JUGA:Kompol Candra Kirana Putra Terima PIN Emas Kapolda Sumsel, Ini Prestasinya

Perempuan yang diketahui bernama Silvi, ditangkap karena diduga melakukan penipuan.

Modusnya bisa mencairkan bantuan untuk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dengan biaya Rp120 ribu.

Kapolres Lubuklinggau AKBP Harissandi melalui Kasat Reskrim AKP Robi Sugara didampingi Kanit Pidum Iptu Jemmy Amin Gumayel membenarkan sudah berhasil menangkap tersangka.

BACA JUGA:Ini Tanggapan Ridho Yahya Terkait HDMY Jilid II

Menurutnya, setelah melakukan pengejaran terhadap tersangka Silvi ini, akhirnya berhasil ditangkap.

“Tersangka berhasil kami tangkap semalam,” jelas Kanit Pidum, dikutip dari linggaupos.co.id, Selasa 2 Mei 2023.

Sementara itu, modus tersangka melakukan penipuan, yakni dengan iming-iming bantuan untuk mendapatkan bantuan modal UMKM senilai Rp2000.000.

BACA JUGA:6 Wisatawan Asal Palembang Tenggelam di Pantai Panjang, 3 Meninggal 1 Selamat dan 2 Masih Hilang

Untuk mendapatkan bantuan tersebut, korban diminta untuk membuka rekening buku tabungan BCA dengan biaya Rp120 ribu. Karena bantuan dimaksud akan langsung masuk ke rekening tabungan tersebut.

Untuk mengelabui korbannya, tersangka Silvi ini, mengatakan bahwa bantuan UMKM dari BCA ini sifatnya tertutup.

BACA JUGA:Rutan Prabumulih Luncurkan Aplikasi Pelayanan 'Simantap', Ini Kegunaannya

Ia juga menjelaskan, bahwa ada banyak bantuan dari pemerintah untuk UMKM yang disalurkan melalui bank pemerintah, seperti Bank Rakyat Indonesia atau BRI.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: