Pilkada Prabumulih Makin Seru! Selain Tokoh dan Pengusaha, 2 ASN Bakal Nyalon Walikota

Pilkada Prabumulih Makin Seru! Selain Tokoh dan Pengusaha, 2 ASN Bakal Nyalon Walikota

Pilkada Prabumulih Makin Seru! Selain Tokoh dan Pengusaha, 2 ASN Bakal Nyalon Walikota--Foto: prabupos ist

Pilkada Prabumulih Makin Seru! Selain Tokoh dan Pengusaha, 2 ASN Bakal Nyalon Walikota

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kota Prabumulih nampaknya akan lebih berwarna dan seru.

Betapa tidak, selain sejumlah tokoh politik dan pengusaha yang mulai muncul dan mengambil formulir pendaftaran bakal calon kepala daerah.

Kini muncul sosok bakal calon walikota Prabumulih dengan latar belakang Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Pemkot Prabumulih.

Setidaknya sudah 2 nama dengan latar belakang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bakal maju dalam Pilkada 2024 sebagai Calon Walikota.

BACA JUGA:Buka Pendaftaran Bacalon Pilkada 2024, Demokrat Prabumulih Minta Bacalon Lampirkan Hasil Survei

BACA JUGA:Hari Pertama Buka, 4 Bacalon Ambil Formulir Pendaftaran Kepala Daerah di Partai Golkar Prabumulih

Sosok yang dimaksud yakni, H Harun Alrasyid ASN bertugas di Inspektorat Kota Prabumulih dan Ir Hj Suryanti Ngesti Rahayu Ridho yang merupakan Staf Ahli Pemkot Prabumulih.

Untuk Suryanti Ngesti Rahayu sendiri sudah mengambil formulir pendaftaran bacalon walikota dibeberapa partai politik diantaranya di Golkar, PDIP, maupun Demokrat.

Sementara itu Harun AlRasyid sebagai bentuk keseriusan mencalonkan diri, ia juga telah mengambil formulir pendaftaran disejumlah partai politik yakni Partai Golkar dan Demokrat pada Rabu 24 April 2024.


--H Harun Alrasyid mengambil formulir pendaftaran Bacalon Walikota Prabumulih di Partai Demokrat. Foto: ros prabupos 

"Alhamdulillah kita hari ini bisa mengambil formulir pendaftaran calon walikota Prabumulih, pertama di DPD Partai Golkar, dan kedua di DPC Partai Demokrat," katanya kepada wartawan usai mengambil formulir pendaftaran di Partai Demokrat.

BACA JUGA:Usung Calon Tunggal, Partai Gerindra Prabumulih Tak Buka Penjaringan Cawako Pilkada 2024

BACA JUGA:Sudah Sebar Baleho, Dr Rissa Ridho Siap Maju Pilwako Prabumulih, Ridho Yahya Ungkap Alasannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: