Tetap Bertenaga Selama Puasa, Tips Mencegah Tubuh Lemas

Tetap Bertenaga Selama Puasa, Tips Mencegah Tubuh Lemas--Foto: Freepik
PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID – Merasa lemas saat berpuasa sering kali terjadi, namun hal ini tidak boleh dianggap remeh. Jika dibiarkan, tubuh yang lemas dapat mengganggu aktivitas sehari-hari dan bahkan menjadi tanda adanya masalah kesehatan.
Jadi, penting untuk mengetahui cara menghindari tubuh lemas selama puasa.
Tubuh lemas umumnya dialami pada awal-awal puasa atau minggu pertama. Kondisi ini muncul akibat penurunan kadar gula darah yang memengaruhi energi tubuh.
Selain itu, beberapa orang juga melaporkan kesulitan tidur saat berpuasa, yang menyebabkan rasa lelah di siang hari.
Meskipun sering tidak berbahaya, tubuh lemas juga bisa menandakan dehidrasi. Gejala lain yang biasanya menyertai dehidrasi meliputi rasa haus berlebihan, mulut kering, kulit kering, jarang buang air kecil, urine yang berwarna kuning pekat, sakit kepala, dan kram otot.
BACA JUGA:5 Superfood yang Membantu Melancarkan Pencernaan Saat Puasa
BACA JUGA:Dari Rambut hingga Jantung, Inilah Manfaat Pepaya untuk Kesehatan Tubuh
Cara Menghindari Tubuh Lemas Saat Puasa
Puasa yang dijalankan dengan cara yang tepat malah bisa mengurangi rasa lelah, bahkan meningkatkan kualitas tidur dan menjaga mood tetap baik. Berikut ini beberapa langkah yang dapat membantu agar tubuh tidak lemas dan tetap bertenaga saat berpuasa:
1. Atur Pola Tidur dengan Baik
Tidur yang cukup sangat berpengaruh untuk menghindari tubuh lemas saat puasa. Usahakan tidur minimal 4 jam setiap malam, dan hindari begadang.
Agar tidur lebih berkualitas, ciptakan suasana tidur yang nyaman dengan meredupkan lampu dan menyesuaikan suhu kamar agar tetap sejuk.
Jika merasa masih mengantuk, tidur setelah sahur juga bisa dilakukan, namun pastikan memberi jeda terlebih dahulu. Selain itu, jika memungkinkan, manfaatkan waktu untuk tidur siang sejenak (sekitar 20 menit).
2. Perhatikan Pola Makan Seimbang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: