37 Pengawasan Kelurahan dan Desa di Kota Prabumulih Resmi Dilantik

37 Pengawasan Kelurahan dan Desa di Kota Prabumulih Resmi Dilantik

Pelantikan Pengawas Kelurahan dan Desa--

PRABUMULIH, PRABUMULIHPOS.CO.ID – Sebanyak  37 Anggota Pengawas Pemilihan Umum Kelurahan atau Desa (PKD) di Kota Prabumulih resmi dilantik oleh masing-masing Pengawas Kecamatan, Senin 6 Februari 2023.

BACA JUGA:PKD Prabumulih Selatan Resmi Dilantik, Ketua Panwascam Tekankan Ini

Untuk PKD Kecamatan Prabumulih Timur Pelantikan digelar di Resto and Cafe Mahkota jalan Padat Karya Kelurahan Gunung Ibul, Kecamatan Prabumukih Timur Kota Prabumulih.

Diketahui, PKD di kecamatan ini berjumlah 8 orang. Pelantikan sendiri berjalan tertib dan aman.

BACA JUGA:Wawako Prabumulih Tegaskan Siap Rebut Prabumulih 1, Ini Upaya Dilakukan

Sementara pelantikan PKD Kecamatan Prabumulih Selatan digelar di aula serbaguna Rumah Makan Danau Beringin Jalan Lintas Baturaja - Prabumulih kelurahan Sukaraja, Kecamatan Prabumulih Selatan.

Jumlah PKD yang dilantik di Kecamatan ini sebanyak 4 orang sesuai dengan jumlah kelurahan dan desa di wilayah tersebut.

Untuk PKD Kecamatan Cambai, Pelantikan digelar di Sindur Water Park Jalan Padat Karya Sindur, Kelurahan Sindur Kecamatan Cambai Kota Prabumulih.

BACA JUGA:Ini Alasan Penundaan Penetapan dan Pelantikan Pantarlih

Ketua Panwascam Kecamatan Cambai Afandi dalam sambutannya menekankan agar PKD yang dilantik berjumlah  5 orang tersebut benar-benar bekerja secara profesional dan tentunya berintegritas tinggi demi terwujudnya pelaksanaan pemilu serentak sebagaimana yang diharapkan.

Kemudian Pelantikan PKD Kecamatan Prabumulih Barat berlangsung di Resto Pondok Bambu II Jalan Jenderal Sudirman Kelurahan Patih Galung Kecamatan Prabumulih Barat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: