Resmi Dilantik, Ketua LVRI Kota Prabumulih Pesan Jas Merah

Resmi Dilantik, Ketua LVRI Kota Prabumulih Pesan Jas Merah

Pelantikan Ketua LVRI Cabang Kota Prabumulih, Rabu 8 Februari 2023. Foto:Ros/prabupos --

PRABUMULIH, PRABUMULIHPOS.CO.ID - Samsudi resmi dilantik sebagai Ketua Legiun Veteran Republik Indonesia ( LVRI) Pengurus Cabang Kota Prabumulih Masa bakti 2023 - 2028, Rabu 8 Februari 2023.

 

Sementara itu, Hayati dilantik sebagai Ketua Piveri Pengurus Cabang Kota Prabumulih.

BACA JUGA:Kebutuhan Darah di Kota Prabumulih Baru Terpenuhi 50 Persen, Ketua PMI Ungkap Kendalanya

Pelantikan dilakukan di Gedung Kesenian Rumah Dinas Walikota, yang dihadiri langsung oleh Wawako H Andriansyah Fikri SH, DPD LVRI Sumsel, DR Ramses dan Ketua Piveri Sumsel, Mutiara Situmorang.

 

Dalam sambutannya, Samsudi berpesan agar bergandeng tangan membentuk persatuan. "Menjunjung persatuan yang kokoh untuk menjadikan Indonesian lebih kuat dan maju," kata Samsudi.

BACA JUGA:Sumsel Komitmen Bangun Kedaulatan dan Kemandirian Industri

Ia juga mengutip perkataan Presiden RI Soekarno berpesan agar kiranya generasi muda tak melupakan sejarah atau jas merah. 

BACA JUGA:Donor Darah Polres - Insan Pers Terkumpul 40 Kantong

"Presiden Ir Sukarno mengatakan jas merah yang artinya jangan sekali kali melupakannya sejarah, karena NKRI harga mati," pesannya.

 

Dalam kesempatan itu, Samsudi menyampaikan terima kasih kepada Wali Kota Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM, Wawako H Andriansyah Fikri SH dan pemerintah kota Prabumulih. "Semoga Kota Prabumulih tetap jaya maju terus dan sejahtera," tukasnya.

BACA JUGA:Wawako Prabumulih Bocorkan Pendampingnya dalam Pilwako 2024, Begini Kriterianya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: