Ratusan PPPK Tenaga Teknis Prabumulih Lulus Optimalisasi Belum Dilantik, Kepala BKPSDM Sampaikan Ini

Ratusan PPPK Tenaga Teknis Prabumulih Lulus Optimalisasi Belum Dilantik, Kepala BKPSDM Sampaikan Ini

Ratusan PPPK Tenaga Teknis Prabumulih Lulus Optimalisasi Belum Dilantik, Kepala BKPSDM Sampaikan Ini --Foto: Ros prabupos

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Prabumulih, Beny Rizal SH MH menuturkan untuk saat ini pihaknya masih menunggu kabar dari pusat dalam hal ini BKN pusat.

BACA JUGA:November Ini 2 Kepala Dinas Pemkot Prabumulih Tinggalkan Jabatan, Siapa?

BACA JUGA:Asyik! Prabumulih Kecipratan DBH Sawit Rp8,6 Miliar, Ini Peruntukannya

"Untuk proses sudah semua, tinggal menunggu dari pusat," ucapnya dibincangi di Gedung DPRD, Selasa 21 November 2023.

Disinggung apakah pelantikan akan dilakukan dalam waktu dekat? Terkait itu pria yang pernah menjabat sebagai Kabag Hukum ini belum bisa memastikan.

Namun, bila sudah ada kabar dari pusat tentunya akan segera dilakukan pelantikan.

"Belum tahu, yang pasti menunggu pusat. Tapi kemungkinan tahun inilah (2023,red)," tegasnya berharap agar PHL yang lulus PPPK Teknis Optimalisasi untuk bersabar.

BACA JUGA:SMA SMK Ayo Daftar! PT Pertamina Training & Consulting Buka Lowongan, Cek Posisinya

BACA JUGA:Ini Rincian Kuota Lowongan Pendamping Lokal Desa Sumatera Selatan, Paling Banyak di OKI

Sekertaris BKPSDM H Hairudin juga menambahkan, untuk usulan NIP juga telah disampaikan.

"Proses pengajuan NIP sudah, memang tinggal menunggu dari pusat," pungkasnya.

Tercatat 199 PHL dilingkungan Pemerintah Kota Prabumulih dinyatakan lulus PPPK Tenaga Teknis 2022 hasil optimalisasi reformulasi.

Pengumuman kelulusan dikeluarkan oleh BKPSDM Kota Prabumulih pada 28 September 2023 lalu. 

Adapun pengumuman dikeluarkan dengan nomor 800/1685/BKPSDM.III/2023 tentang hasil seleksi kompetensi PPPK jabatan fungsional tenaga teknis di lingkungan Pemerintah Kota Prabumulih TA 2022.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: