Pengamanan Ketat, 291 Personel Polres Prabumulih Siap Amankan Debat Kandidat Pilkada

Pengamanan Ketat, 291 Personel Polres Prabumulih Siap Amankan Debat Kandidat Pilkada

Pengamanan Ketat, 291 Personel Polres Prabumulih Siap Amankan Debat Kandidat Pilkada--Foto: Prabupos

Masyarakat diundang untuk hadir dan menyaksikan debat tersebut, sehingga mereka bisa menilai siapa yang paling layak memimpin Kota Prabumulih di masa depan. Dalam debat, pasangan calon akan berinteraksi dan menjawab pertanyaan terkait isu-isu yang dihadapi oleh warga Prabumulih, memberikan gambaran yang lebih jelas tentang kemampuan dan visi masing-masing calon.

Sebelumnya, Penjabat Walikota Prabumulih H Elman ST MM berharap pelaksanaan debat untuk pemilihan walikota dan wakil walikota pada 27 Oktober dapat berjalan dengan aman dan nyaman. Pernyataan ini disampaikan setelah H Elman mengikuti rapat koordinasi dengan KPU dan Forkompinda di Hotel Grand Nikita pada 24 Oktober 2024.

"Kami berharap KPU dapat menjamin keamanan dan kenyamanan bagi semua peserta, baik kandidat maupun pendukung," kata Elman, menekankan pentingnya persiapan lokasi debat, termasuk pengaturan ruang dan tempat duduk.

BACA JUGA:Visi Bersama: Membangun Prabumulih yang Lebih Hebat di Usia 23

"Perhatikan tata ruang agar tidak terlalu padat dan atur suhu ruangan agar nyaman," tutupnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: