Perpustakaan SMPN 3 Bersiap Jelang Akreditasi

Perpustakaan SMPN 3 Bersiap Jelang Akreditasi

Perpustakaan SMPN 3 Prabumulih segera mendapatkan nilai akreditasi. Foto; Eka/ PP--

PRABUMULIH, PRABUMULIHPOS.CO.ID - Perpustakaan SMP Negeri 3 Prabumulih, persiapkan diri jelang penilaian akreditasi untuk mendapatkan legalitas perpustakaan agar memiliki standar kelayakan yang diakui secara Nasional.

Kepala SMPN 3 Prabumulih, Pamuji Rahayu SPdI MSi saat dikonfirmasi koran ini mengatakan bahwa, di Kota Prabumulih ada dua sekolah yang akan dinilai akreditasi. Yaitu SMPN 2 dan SMP N 3. 

BACA JUGA:39 Siswa SMA Ikuti OSN-P di SMA 2

"Saat ini kita masih mempersiapkan diri memenuhi  komponen yang terdiri dari beberapa instrumen. Semuanya diminta sedetail mungkin mengenai semua aktivitas  di perpustakaan," jelas Pamuji. 

BACA JUGA:Keinginan SDN 39 Memiliki Mushola Terwujud

Menurut wanita ini, beberapa komponen yang dinilai yaitu sarana dan prasarana, koleksi buku, Pelayanan perpustakaan, tenaga perpustakaan, penyelenggaraan dan pengelolaan dan komponen penguatan perpustakaan. "Untuk koleksi buku perpustakaan SMP Negeri 3 Prabumulih sudah lebih dari 2000-an, dan itu juga ternyata ada penilaian untuk menunjang nilai akreditasi," jelasnya.

BACA JUGA:Gladi AN Hanya Sebagai Sarana Pembelajaran

Dia merasa bangga karena berbagai pojok baca dan fasilitas lainnya yang disediakan di Sekolah, untuk meningkatkan literasi sekolah, ternyata menunjang penilaian akreditasi perpustakaan. 

"Yang penting kita penuhi instrumen yang ditentukan, kita sama sama berjuang memantaskan diri dan berharap bisa mendapatkan nilai terbaik, menjadikan perpustakaan yang memiliki legalitas," harapnya.

Sementara Muslimah Hayati SPd kepala Perpustakaan SMPN 3 Prabumulih yang didampingi Waka kurikulum, Erna latina SPd MSi menambahkan bahwa, hasil dari zoom bersama tim penilai ada Instrumen yang belum lengkap, dan mendapat kelonggaran untuk dilengkapi.

BACA JUGA:Ridho : Sekolah Jangan Paksa Siswi Berjilbab

Wanita ini bersyukur karena dalam mengaktifkan perpustakaan, ada dukungan penuh dari pihak sekolah. "Kita tidak menyangka ada support dari sekolah itu juga menunjang penilaian, Bahkan kwitansi berlangganan surat kabar juga diperiksa secara detail, dalam instrumen dan bukti fisik Akreditasi perpustakaan," bebernya.

Diketahui di SMPN 3 Prabumulih terdapat beberapa pojok baca untuk menunjang akreditasi. Yaitu Pojok baca setiap kelas, pojok literasi tebuka, pojok literasi religi, pondok baca, gerobak baca dan taman edukasi.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: