Gebyar Kemerdekaan, Warga Desa Buana Murti Berburu Doorprize

Gebyar Kemerdekaan, Warga Desa Buana Murti Berburu Doorprize

Warga Desa Buana Murti mengikuti perlombaan dalam rangka HUT RI ke 78 --Foto:Erna/prabupos

Gebyar Kemerdekaan, Warga Desa Buana Murti Berburu Doorprize

 

PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia Ke-78, Desa Buana Murti, Kecamatan Pulau Rimau, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan menggelar sejumlah perlombaan.

Perlombaan dimulai pada 12-17 Agustus 2023. Hal itu seperti yang telah di tetapkan oleh kepala desa Buana Murti mengenai perlombaan hari ini sampai menjelang puncak 17 Agustus nanti. 

Perlombaan diantara, lomba kebersihan antar dusun. Lomba volli putra dan putri, balap karung hingga lomba lainnya.

BACA JUGA:Kabar Gembira, BPJS Kesehatan Rekrutmen Agen Layanan Kepesertaan, Cek Kualifikasi dan Syaratnya

BACA JUGA:Lagu Viral Cikini Gondangdia Dominasi Yel - yel Gerak Jalan Prabumulih, Berikut Liriknya

Berbagai doorprize telah di sediakan oleh panitia peserta lomba untuk menarik minat masyarakat agar berupaya turut memeriahkan hari Kemerdekaaan Republik Indonesia.

"Saya sebagai panitia perlombaan menghimbau kepada masyarakat agar dapat mengikuti perlombaan yang berlangsung semeriah mungkin.

Kami disini juga telah mempersiapkan berbagai doorprize seperti kipas angin, setrika, kompor gas, dispenser, blender, panci set,"ujar Mesya, selaku perangkat desa segaligus panitia lomba, desa Buana Murti.

Ia juga menambahkan, bahwa kegiatan perlombaan yang diadakan satu tahun sekali ini berharap bisa mempererat lagi tali persaudaraan antar masyarakat desa Buana Murti melalui perlombaan ini.

BACA JUGA:Seru, Peserta Lomba Gerak Jalan di Kayu Agung Bikin Melongo

BACA JUGA:Mengenal Tradisi Behantat Behas Suku Rambang - Belide di Kota Prabumulih

"Saya selaku perangkat desa berharap agar masyarakat Buana Murti bisa memupuk tali persaudaraan dan menjalin komunikasi yang baik serta terus kompak antar masyarakat setempat,"tukasnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: