Kabar Baik Bagi Honorer, Tes PPPK Hanya Formalitas, 100 Persen Diterima!
Kabar Baik Bagi Honorer, Tes PPPK Hanya Formalitas, 100 Persen Diterima!--Foto: tangkapan layar
Kabar Baik Bagi Honorer, Tes PPPK Hanya Formalitas, 100 Persen Diterima!
PRABUMULIHPOS.DISWAY.ID - Kabar baik bagi honorer yang ada di Indonesia, tak terkecuali di Kota Prabumulih.
Yakni tenaga honorer di tahun 2024 ini akan lolos tes PPPK 100 persen.
Dimana para honorer harus lebih dulu mengikuti tes, namun hanya sekedar formalitas saja.
Kabar gembira yang datang di bulan Ramadan ini, merupakan komitmen pemerintah pusat untuk mengangkat 100 persen tenaga honorer menjadi ASN(Aparatur Sipil Negara).
BACA JUGA:HORE! Peluang PHL Prabumulih Lulus PPPK Terbuka Lebar, Jumlah Usulan Penerimaan 2.847 Pegawai
BACA JUGA: 185 PHL Kantongi NIP PPPK, 3 Dinyatakan TMS
Nah, hal itu seperti disampaikan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB), Abdullah Azwar Anas, dalam rapat kerja dengan Komisi II DPR RI pada Rabu 13 Maret 2024 lalu.
Bahkan potongan video yang disampaikan Azwar Anas trending di media sosial.
Dalam rapat itu, Azwar Anas menyampaikan, terkait data honorer, ada sebanyak 2,3 juta honorer harus diselesaikan.
"Basisnya adalah yang di BKN, ini harus kita tuntaskan. Soal tes itu hanya formalitas, 100 persen mereka diterima.
Jadi sekali lagi tes ini Formalitas untuk mendata ulang, jadi 100 persen diterima," kata Azwar Anas.
BACA JUGA:Sayang Sekali... 97 Formasi Guru PPPK Prabumulih Tak Terisi, Ada yang 0 Kelulusan Ini Rinciannya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: