Amankan Arus Mudik, Polres Prabumulih Dirikan 4 Pos PAM dan Pos YAN, Disini Lokasinya

Amankan Arus Mudik, Polres Prabumulih Dirikan 4 Pos PAM dan Pos YAN, Disini Lokasinya

Rapat koordinasi lintas sektoral menyambut pengamanan arus mudik Idul Fitri 1444 H, foto: ist--

PRABUMULIH, PRABUMULIHPOS.CO.ID - Dalam rangka pengamanan arus mudik Idil Fitri 1444 H, Polres Prabumulih bersama Pemkot Prabumulih akan mendirikan pos pengamanan (PAM) dan Pos Pelayanan (YAN).
 
 
Kapolres Prabumulih AKBP Witdiardi SIK MH melalui Kabag Ops Polres Prabumulih, Kompol Helmi Ardiansyah SH MH menyampaikan, setidaknya ada 4 pos yang akan didirikan.
 
"Tahun ini akan mendirikan 3 pos pelayanan dan 1 pos pengamanan," kata Helmi kepada wartawan belum lama ini.
 
Adapun lokasi pendirian Pos PAM dan Pos YAN yakni diJalan Jenderal Sudirman tepatnya di simpang Air Mancur kecamatan Cambai. 
 
 
Kemudian di  Sudirman tepatnya di depan Pasar Tradisional Modern (PTM) kota Prabumulih, ketiga di pos simpang tugu nanas kota Prabumulih kecamatan Prabumulih Barat dan terakhir di Simpang Tugu Tani Kelurahan Tanjung Taman Kecamatan Prabumulih Selatan.
 
"Ada 100 personel yang diterjunkan dari gabungan satuan. Personel akan standby dan berjaga sesuai shift untuk memberikan pelayanan dan kenyamanan terhadap para pemudik," jelasnya.
 
 
Disinggung, apakah personel yang stanby juga akan melakukan patroli. Helmi mengungkapkan, personil tersebut berbeda dengan yang patroli ke sejumlah titik rawan di kota Prabumulih selama arus mudik lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah. "Karena personil patroli lain lagi, mereka bertugas dengan patroli ke wilayah-wilayah di kota Prabumulih, sifatnya mobile mereka," jelasnya petugas pos arus mudik merupakan gabungan dari
petugas kesehatan, dinas perhubungan, TNI dan lainnya.
 
Dalam kesempatan itu, Helmi juga mengimbau masyarakat terutama pemudik untuk memanfaatkan pos pelayanan.
 
 
"Kepada pengendara nantinya yang melewati kota Prabumulih saat mudik lebaran jika mengantuk atau mau periksa kesehatan mampir ke pos," imbaunya.
 
Sementara itu sebelumnya, Wali Kota Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM menyampaikan, Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih bakal mendirikan posko alias pos pantau di dekat pintu exit tol Indraprabu (Indralaya - Prabumulih).
 
 
Posko tersebut nantinya ada di Desa Karangan, Kecamatan Rambang Kapak Tengah (RKT), Kota Prabumulih. 
 
"Nanti kita akan dirikan pos juga di dekat exit Tol. Mungkin dari HKI juga ada, tapi dari kita ada kawan-kawan Dinas Perhubungan, Pol PP dan Dinas Kesehatan akan turun semua," kata Ridho usai meninjau tol Indralaya Prabumulih belum lama ini.
 
 
Keberadaan Pos yang didirikan Pemkot Prabumulih, kata dia. Selain dilengkapi tim kesehatan juga akan memberitahu masyarakat kemana arah dan lain sebagainya. "Yang jelas, tol ini gratis semua dari HK, mereka sudah menjelaskan," tukasnya.(08)
 
 
Rapat koordinasi lintas sektoral menyambut pengamanan arus mudik Idul Fitri 1444 H, foto: ist

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: